Home > Tas >

Cara Membuat Tas Slempang Mini Dengan Mudah

by: ivonny1m03t

Ada berbagai jenis tas, dengan berbagai bentuk dan fungsinya. Salah satunya tas slempang. Tas slempang cenderung terlihat simple dan sederhana. Kali ini Tobikin akan berbagi tentang cara membuat tas slempang mini. Untuk membuat tas unik ini kamu perlu sedikit keterampilan menjahit. Langsung saja, berikut ini langkah pembuatannya.

Alat dan Bahan:

  1. Kain
  2. Busa untuk tas
  3. Risleting
  4. Jarum dan Benang
  5. Gunting 

Cara membuat:

  1. Buat 2 pola persegi panjang pada kain dan 1 pola pada busa, kemudian potong mengikuti pola. Ukuran pola kain yang dibuat 20 x 40 cm, sedangkan busanya berukuran 17 x 34 cm. Ukuran pola bisa disesuaikan dengan besar tas yang kamu inginkan. 
  2. Taruh busa di tengah kain pertama, kemudian tutupi kembali dengan kain kedua. Setelah itu jahit pinggir-pinggir kain mengikuti alur busa. Jahit sekeliling busa hingga busa tidak dapat bergeser.  
  3. Lipat kain berisi bisa, hingga membentuk kantung segi empat. Kemudian jahit pinggir kain menjadi satu. 
  4. Pasangkan risleting pada bagian atas kantung/ tas.  
  5. Gunting kain sisa jahitan pada bagian pinggir tas, hinggga menyerupai rumbai-rumbai. 
  6. Terakhir sediakan kain panjang untuk slempang tas. Kamu bisa menggunakan kain yang sama dengan kain yang digunakan untuk tas. Buat persegi panjang, lalu putar-putar kain tersebut hingga membentuk pilinan tali. 
  7. Pasang tali slempang, dan selesai… ^^