Home > Origami > Origami Hewan >

Tutorial Origami Kepala Monyet

by: joycem

ORIGAMI KEPALA MONYET


 Uuaa…Uuaa… Ada bentuk kepala monyet juga dalam kreasi origami. Yuk, kita buat!

  1. Bahan yang dibutuhkan hanya selembar kertas persegi yang tidak terlalu tebal dan pinset/alat penjepit. 
  2. Lipat bentuk segitiga sebanyak 2 kali.
  3. Buka semua lipatan dan posisikan bagian berwarna menghadap atas.  Lipat salah satu ujung ke titik tengah. Balik kertasnya. Lipat bagian kiri dan kanan sampai sisi bawah berhimpit garis tegak. 
  4. Tarik ujung kanan hingga semua sisi kanan bawah berhimpit garis tengah. Lalu buka lipatan terakhir. Tekan bagian bawah yang terbuka dengan jari kiri. Selipkan telunjuk kanan di antara kertas bagian kanan.Tarik dan lipat sampai sisi kanan menjadi tegak.  Lipat balik bagian akhir sisi kanan. Lipat kembali bagian belah ketupat ke sisi kanan. 
  5. Ulang semua tahap ke-4 untuk sisi kiri.  Nah, sekarang terbentuk 3 belah ketupat.
  6. Selipkan jari di sisi kanan belah ketupat yang tengah. Tarik ujungnya ke arah luar hingga menyerupai sayap.  Tarik ke luar juga sisi kirinya. 
  7. Lipat ujung paling atas ke titik bawah sayap.Buka kembali.
  8. Selipkan jari di balik segitiga sayap. Lalu buka dan lipat sampai ujung bawah sayap terbuka lebar.   Begitu juga sebelahnya. 
  9. Tarik lagi ujung paling atas ke titik tengah.  Tutup dengan segitiga sayap.  Sebelahnya juga. 
  10. Tarik bagian kiri dan kanan melewati garis tengah.  Buka ujung bawah menjauhi garis tengah.  Sekarang, bagian bawah dan tengah agak menggembung.
  11. Tekan dan ratakan.  Lipat bagian bawah ke tengah. Biarkan bagian bawah terlepas.  Lipat bagian yang terlepas itu ke tengah dengan diberi jarak sedikit, sekitar 3 mm.Lipat ke bawah lagi dengan diberi jarak sekitar 3 mm lagi. Nah, bagian mulut mulai terbentuk.   Lipat bagian atas mulut ke depan lalu ke belakang dengan jarak 2-3mm. Lalu tekuk ke depan bagian mulut paling atas ke depan 3mm lagi. Lipat bagian dagu ke dalam selebar 3mm juga. 
  12. Sekarang bagian matanya. Lipat ujung segitiga ke kanan dan kiri membentuk segitiga kecil.  Lipat lagi menjadi segitiga kecil.  Sekali lagi.  Untuk membuka matanya, gunakan pinset. 
  13. Setelah bagian mata selesai, sekarang rapikan bagian atas kepala. Tekuk ke dalam setengah bagian atas kepala kanan dan kiri.  Kepala monyet akan lebih bulat. 
  14. Bentuk bagian telinga dengan memberi sedikit tekanan dengan ibu jari, lalu lebarkan. 
  15. Sudah hampir selesai. Satu tahap lagi. Bagian dagu. Lipat bagian kiri kanan bawah kepala membentuk segitiga kecil. Lalu tekuk bagian lipatan ke dalam.   Setelah tahapan yang cukup panjang. Inilah hasilnya. Mirip monyet asli,kan?!