Home > Dekorasi >

Cara Membuat Bunga Pot Dari Benang Siet

by: tsabita

Memanfaatkan waktu luang dengan melakukan hal-hal positif tentu akan memberikan kita banyak keuntungan. Salah satu cara memanfaatkannya bisa dengan membuat sesuatu ya guys, misalnya saja membuat bunga bot dari benang siet. Tahukah kamu apa itu benang siet ? untuk kamu belom tahu apa itu benang siet, maka kamu bisa melihatnya pada gambar setelah ini. Benang siet biasanya di gunakan untuk kerajinan strimin /  benang rajut. 

Membuat bunga dari benang siet bisa di bilang gampang-gampang susah, hanya saja kita membutuhkan ketelitian yang lebih. Kita juga harus memperhatikan kerapian saat membentuk benang tersebut menjadi bunga ya guys. Sebelum kita membahas tentang langkah-langkahnya, yuk lihat apa saja bahan-bahan dan peralatan yang dibutuhkan.

Bahan dan alat yang di butuhkan untuk membuat bunga dari benang siet, bisa kamu lihat pada gambar yang berikut ini.

1. Pertama siapkan benang siet, kamu bisa menyiapkan 2 warna atau lebih. Harga dari benang siet ini per gulungan sekitar Rp. 2.500,- hingga Rp. 3.000,-

2. Alat kedua adalah gunting, tentu alat yang satu ini akan sangat berguna pada proses pembuatan bunga atau kerajinan yang lainnya.

3. Barang pelengkap lainnya juga bisa kamu dapatkan di sekitar rumah atau bahkan bisa membuatnya sendiri. Kamu bisa menyiapkan perelngkapan ke 2 seperti yang berikut ini.

Kamu bisa menyiapkan pot atau vas sederhana, kamu juga bisa menambahkan bunga agar lebih cantik ya guys dan jangan lupa juga daunnya.

4. Alat yang terakhir adalah lem tembak, tentu semua sudah tahu alat yang satu ini. Lem ini nantinya akan sangat berfungsi dalam tahap penempelan.

Jika semua alat dan bahan sudah lengkap, selanjutnya kamu bisa mulai menyimak tahap pembuatan.

1. Tahap awal pembuatan bunga dari benang siet, pastikan jika kamu mengikuti cara yang ada pada tahap demi tahap gambar berikut ini.

Lilitkan benang siet pada telapak tangan, dan buatlah lilitan sebanyak atau setebal mungkin. Lilitan ini nantinya akan menentukan seberapa mekar dan tebalkah bunga nantinya.

2. Jika kamu sudah membuat lilitan benang pada telapak tangan, maka selanjutnya adalah mengikat bagian tengah lilitan. Kamu bisa melihat bagaimana ikatan tersebut pada gambar yang berikut ini.

Ikatlah bagian tengah lilitan sekuat mungkin ya guys, agar nantinya bunga tidak rusak atau ikatan lepas di tahap selanjutnya.

3. Ketiga adalah tahap pemutungan sisi lilitan benang, nantinya setelah dipotong benang akan lebih mudah dimekarkan.

Ketika benang sudah di potong bagian atas dan bawahnya, kamu bisa memekarkan benang menjadi bunga seperti gambar berikut ini.

4. Langkah keempat adalah tahap penempelan ya guys. Kamu bisa memanfaatkan pot atau vas bunga yang sudah tidak terpakai namun masih bagus. Kamu bisa menghias pot dengan daun sintetis dan bunga sintetis agar lebih indah.

5. Kelima adalah tahap penempelan bunga dari benang siet, dan gunakan lem tembak untuk menempelkannya agar bunga menempel dengan sempurna serta tahan lama.

6. Selanjutnya kamu juga bisa menambahkan ikatan benang yang sudah dikepang pada vas.

   

Membuat prakarya atau memanfaat waktu luang itu cukup mudah sekali, hanya saja kita harus tahu apa yang akan kita lakukan atau kerjakan. Jangan mengisi kekosongan waktu mu dengan hal yang negatif, karena itu hanya akan membuang-buang waktu mu saja guys. Yuk manfaatkan waktu luang dengan membuat sesuatu yang bermanfaat.

Selamat Mencoba !!